Kamis, 11 Agustus 2016

ANTARA AKU,KAU DAN JARAK

Assalamualaikum....
Hai kamuku,apa kabar?semoga Allah slalu melindungimu. :)

Jarak memang menghasilkan jutaan rindu yang tak dapat dihitung,tak dapat dijelaskan oleh kata kata bagaimana rasa rindu itu sangat menyiksa jika hati tlah tak sanggup untuk menampungnya. Namun jarak bukanlah musuh,penghalang dan juga bukan hal yg sangat buruk hingga pantas dibenci.

Jarak mengajarkan sesuatu yg penting untuk kau dan juga aku. Kita sama sama tahu jika sebelumnya aku sangat membenci jarak,aku membencinya krn dia ada diantara kau dan aku. Dia membuat berbagai rasa yg tak pernah ingin ku rasakan muncul didalam hatiku. Tapi seiring dengan berjalannya waktu aku mulai mengerti jika jarak mengajarkan pada kita untuk saling memahami,untuk saling mendukung,melengkapi dan saling percaya. Kepercayaan seperti pondasi suatu bangunan,tanpa dia bangunan itu akan rapuh dan tdk lama kemudian akan roboh. Ikatan kita sdh memiliki pondasi itu :)



Jarak mengajarkan kita untuk dewasa,terutama aku. Aku yg dahulu sering kali merengek agar kamu memperhatikanku. Tapi kini sang jarak dan kesibukan tlah membuatku mengerti jika cinta bkn hanya sekedar memberikan sluruh waktu bersamanya tp cinta adalah bagaimana cara membuat org yg kita cintai bangga dg prestasi kita,bagaimana cara kita bs membuatnya mencapai puncak bersama kita,meraih cinta tanpa harus mengorbankan citanya dan membuat dia lebih baik daripada sebelum kita memasuki hidupnya.

Akhirnya kini aku bisa berdamai dengan jarak walau kadang rasa rindu yg di timbulkan olehnya tak terbendung namun jarak telah punya filosofi tersendiri untukku dan kamu.

Biarlah dia berada diantara aku dan kamu. Mungkin dia ingin menguji seberapa kuat cinta ini tetap utuh hingga akad menyatukan kita dan menghilangkan jarak itu :)

Antara aku,kau dan jarak :)
Itulah filosofi kisah kita yg akan tetap manis walau kdng badai datang.

I love you mbem :)